Insideborneo.com, Puruk Cahu – Anggota DPRD Murung Raya, Fedrich Dominggus Yoga, menyerukan pentingnya peran generasi muda dalam menjaga dan melestarikan budaya lokal di tengah gempuran globalisasi dan kemajuan teknologi digital yang kian deras. Baginya, pelestarian identitas budaya adalah suatu keharusan.
Fedrich Yoga mengingatkan bahwa arus budaya luar sangat mudah masuk lewat digital dan bisa mempengaruhi lifestyle anak muda saat ini. “Maka dari itu, kita perlu kuatkan cinta terhadap budaya sendiri biar kita nggak kehilangan akar,” tuturnya, Sabtu (5/7/2025).
Ia menyarankan agar pelestarian budaya dilakukan dengan pendekatan inovatif dan modern, semisal membuat konten digital menarik, video edukatif, atau menghelat kompetisi seni dan tradisi lokal yang keren. “Budaya bisa tetap hidup kalau disajikan dengan cara yang nyambung dengan anak muda,” katanya.
Fedrich menegaskan DPRD Murung Raya berkomitmen mendukung program dan kebijakan pemerintah daerah yang pro pelestarian budaya, khususnya yang melibatkan generasi muda secara aktif. “Anak muda tuh penerus. Mereka harus jadi ujung tombak buat jaga identitas Murung Raya,” ujarnya dengan penekanan.
Menurut Fedrich Yoga, kekayaan budaya seperti bahasa daerah, tarian, musik tradisional, cerita rakyat, dan ritual adat adalah aset berharga yang wajib diwariskan. “Budaya itu bukan cuma warisan, tapi juga dasar karakter. Anak muda kudu bangga pakai bahasa daerah, tahu tarian adat, dan ikut kegiatan tradisi,” pesannya dengan optimisme. (*)