Pj Bupati Mura Harapkan MTQ ke-X Hasilkan Khafilah Berkualitas

- Pewarta

Rabu, 24 Juli 2024 - 00:48 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Insideborneo.com, Puruk Cahu – Musabaqah Tilawatil Qur’an (MTQ) ke-X tingkat Kabupaten Murung Raya, Kalimantan Tengah, diselenggarakan di Kelurahan Tumbang Lahung, Kecamatan Permata Intan, dari tanggal 22 hingga 24 Juli 2024.

“Tahun ini, MTQ diikuti oleh 10 kecamatan di Murung Raya dengan total 313 kafilah,” ungkap Ketua Panitia MTQ-X, Dommy J.E Dinata, dalam pembukaan acara pada Senin (22/7) malam.

Dommy menjelaskan bahwa rincian kafilah terdiri dari 230 peserta, 83 official, dan 45 hakim, yang akan bersaing dalam enam cabang lomba dengan berbagai kategori.

Ia menambahkan bahwa tujuan dari MTQ adalah untuk menyebarluaskan syiar Islam, serta mendorong masyarakat untuk memahami, mempelajari, dan mengamalkan Al-Qur’an dalam kehidupan sehari-hari.

Sumber dana untuk pelaksanaan kegiatan ini berasal dari APBD kabupaten, pemerintah desa, kelurahan se-Kecamatan Permata Intan, serta bantuan dari pihak ketiga yang bersifat tidak mengikat.

Dalam sambutannya, Penjabat Bupati Murung Raya, Hermon, menyampaikan harapannya agar dewan hakim dapat melakukan penilaian yang adil sehingga dapat menghasilkan kafilah terbaik. (*)

Baca Juga  Murung Raya Menjadi Tuan Rumah TPN XII, Dorong Inovasi Guru Lewat Pameran Karya dan Talkshow

Berita Terkait

Murung Raya Dukung Ketahanan Pangan Nasional: Gelar Penanaman Jagung Serentak
Pemkab Mura Dorong Kualitas Hidup Optimal: Listrik Sebagai Kebutuhan Primer Esensial ​ ​
Dewan Penasehat FKUB Mura Diminta Berpartisipasi Aktif dalam Kaji Tiru Malang ​
Mengukir Generasi Unggul: PKK Murung Raya Gagas Pola Asuh dan Penguatan Ekonomi Keluarga
Hati-hati Penipuan! Pemkab Murung Raya Ingatkan Warga Tak Percaya Akun WhatsApp Catut Nama Sekda
Darurat Bencana Murung Raya: Bupati Heriyus Tutup Dua Jembatan Kritis Terdampak Longsor
Bupati Murung Raya: Pancasila Bukan Hanya Ideologi, Tapi Modal Pembangunan Daerah
Bupati Murung Raya Ingatkan Seluruh PD Tindak Lanjut Rekomendasi BPK Kala Apel Gabungan
Berita ini 5 kali dibaca

Berita Terkait

Rabu, 8 Oktober 2025 - 18:51 WIB

Pemkab Mura Dorong Kualitas Hidup Optimal: Listrik Sebagai Kebutuhan Primer Esensial ​ ​

Selasa, 7 Oktober 2025 - 20:37 WIB

Dewan Penasehat FKUB Mura Diminta Berpartisipasi Aktif dalam Kaji Tiru Malang ​

Senin, 6 Oktober 2025 - 22:54 WIB

Mengukir Generasi Unggul: PKK Murung Raya Gagas Pola Asuh dan Penguatan Ekonomi Keluarga

Minggu, 5 Oktober 2025 - 21:39 WIB

Hati-hati Penipuan! Pemkab Murung Raya Ingatkan Warga Tak Percaya Akun WhatsApp Catut Nama Sekda

Sabtu, 4 Oktober 2025 - 21:26 WIB

Darurat Bencana Murung Raya: Bupati Heriyus Tutup Dua Jembatan Kritis Terdampak Longsor

Berita Terbaru