Hermon Ajak Bersama Fokus Lakukan Pembangunan Berkelanjutan

- Pewarta

Kamis, 16 Januari 2025 - 05:12 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Insideborneo.com, Puruk Cahu – Penyelenggaraan pemerintahan harus terus ditingkatkan dalam upaya meningkatkan kualitas perencanaan pembangunan.

Sebab itu, sinergitas antara jajaran eksekutif dan legislatif di Murung Raya harus terus terjaga dalam pelaksanaan pembangunan dan diperkuat dengan solid agar dapat dengan cermat menghadapi tantangan-tantangan kedepan menuju Murung Raya Emas 2030 dan juga visi Indonesia Emas 2045. Hal itu disampaikan Penjabat (Pj) Bupati Murung Raya Hermon.

Menurut Hermon, DPRD sebagai mitra strategis Pemerintah Daerah memiliki peran yang teramat penting dalam memastikan kebijakan dan aturan yang dihasilkan benar-benar sesuai dengan aspirasi rakyat.

“Maka dari itu saya mengajak bersama – sama kita berfokus melakukan pembangunan berkelanjutan yang tidak hanya memprioritaskan pertumbuhan ekonomi, akan tetapi juga berkaitan dengan kesejahteraan sosial serta kualitas hidup masyarakat secara umum,” ujarnya, Selasa (14/01/2025).

Ia juga mengingatkan, pentingnya dukungan dari seluruh elemen masyarakat untuk membangun Kabupaten Murung Raya agar dapat bersaing dengan daerah lain di Kalimantan Tengah. Menurutnya, kerjasama antara pemerintah, DPRD, dan masyarakat menjadi kunci untuk kemajuan daerah ini.

“Kami berharap kepada seluruh elemen masyarakat Kabupaten Murung Raya, termasuk tokoh masyarakat, tokoh agama, tokoh pemuda, dan semua lapisan masyarakat, untuk meningkatkan perhatian dan kerjasama demi mensukseskan pembangunan daerah di berbagai bidang,” harapnya. (*)

Baca Juga  Memperkuat Basis Ekonomi Rakyat, Bupati Mura Dukung Peluncuran 80.000 Koperasi Merah Putih

Berita Terkait

Murung Raya Dukung Ketahanan Pangan Nasional: Gelar Penanaman Jagung Serentak
Pemkab Mura Dorong Kualitas Hidup Optimal: Listrik Sebagai Kebutuhan Primer Esensial ​ ​
Dewan Penasehat FKUB Mura Diminta Berpartisipasi Aktif dalam Kaji Tiru Malang ​
Mengukir Generasi Unggul: PKK Murung Raya Gagas Pola Asuh dan Penguatan Ekonomi Keluarga
Hati-hati Penipuan! Pemkab Murung Raya Ingatkan Warga Tak Percaya Akun WhatsApp Catut Nama Sekda
Darurat Bencana Murung Raya: Bupati Heriyus Tutup Dua Jembatan Kritis Terdampak Longsor
Bupati Murung Raya: Pancasila Bukan Hanya Ideologi, Tapi Modal Pembangunan Daerah
Bupati Murung Raya Ingatkan Seluruh PD Tindak Lanjut Rekomendasi BPK Kala Apel Gabungan
Berita ini 2 kali dibaca

Berita Terkait

Rabu, 8 Oktober 2025 - 18:51 WIB

Pemkab Mura Dorong Kualitas Hidup Optimal: Listrik Sebagai Kebutuhan Primer Esensial ​ ​

Selasa, 7 Oktober 2025 - 20:37 WIB

Dewan Penasehat FKUB Mura Diminta Berpartisipasi Aktif dalam Kaji Tiru Malang ​

Senin, 6 Oktober 2025 - 22:54 WIB

Mengukir Generasi Unggul: PKK Murung Raya Gagas Pola Asuh dan Penguatan Ekonomi Keluarga

Minggu, 5 Oktober 2025 - 21:39 WIB

Hati-hati Penipuan! Pemkab Murung Raya Ingatkan Warga Tak Percaya Akun WhatsApp Catut Nama Sekda

Sabtu, 4 Oktober 2025 - 21:26 WIB

Darurat Bencana Murung Raya: Bupati Heriyus Tutup Dua Jembatan Kritis Terdampak Longsor

Berita Terbaru